Beginilah Cara Menyambungkan HP ke Proyektor Dengan Mudah
Menonton film kesukaan Anda dengan cara menyambungkan HP ke proyektor sangat mungkin dilakukan. Saat ini semua kegiatan benar-benar bisa Anda lakukan dari rumah. Jika tidak bisa menonton film di bioskop, kita bisa menontonnya dari rumah kok. Menonton menggunakan layar yang lebih besar dari layar HP kita, tentu memiliki daya tariknya tersendiri. Membuat bioskop dari rumah tidak harus dengan membeli kursi yang sama seperti yang ada di bioskop (walaupun Anda bisa saja melakukannya).
Anda juga tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membeli popcorn dan makanan ringan lain jika Anda menonton dari rumah. Anda bisa makan dan minum sepuasnya dan sebanyak apapun yang Anda mau. Apakah sudah terdengar menyenangkan? Ini saatnya Anda untuk melakukannya. Anda hanya perlu menyiapkan HP atau smartphone, proyektor serta beberapa kabel yang sudah ada di rumah Anda. Tenang saja, semua dapat Anda lakukan dengan mudah. Perhatikan langkah-langkah dari cara berikut untuk mulai mengaplikasikannya.
Daftar Isi
5 Cara Menyambungkan HP ke Proyektor
Berikut ini terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan ketika ingin menampilkan konten dari HP Android atau iOS ke layar proyektor. Mulai dari menggunakan kabel hingga nirkabel, berikut adalah langkah-langkah menghubungkan HP ke proyektor.
1. Gunakan kabel HDMI dan Adapter
Untuk mulai menghubungkan HP Anda dengan proyektor, siapkan kabel HDMI dan adapter USB type-c. Kabel HDMI atau High Definition Multimedia Interface berfungsi untuk mentransfer gambar berupa video dan audio dari satu perangkat ke perangkat yang lainnya. Jika semuanya sudah siap, hubungkan satu sisi kabel HDMI dengan proyektor dan sisi yang lain ke adapter USB type-c. Selanjutnya hubungkan sisi lain dari adapter tersebut ke smartphone Anda.
Jika HP Anda masih menggunakan USB dengan micro-type. Anda bisa menggunakan adapter MHL (Mobile High-Definition) untuk dapat menghubungkannya dengan smartphone Anda. Setelah semua kabel terhubung sesuai tempatnya, Anda bisa memilih channel dari HDMI yang sebelumnya telah disambungkan dengan HP Anda. Jika sudah, maka selamat Anda sudah terhubung dan bisa langsung mulai menonton film kesukaan Anda di rumah.
Baca Juga: 3 Cara Menyambungkan Laptop Ke Proyektor
2. Gunakan Smart TV atau Laptop dan Kabel HDMI
Jika Anda tidak memiliki adapter USB type-c atau adapter MHL, Anda tetap dapat menonton film kesukaan Anda lewat Smart TV atau Laptop. Kabel HDMI tidak hanya bisa disambungkan ke HP tetapi juga bisa ke port HDMI Smart TV atau ke Laptop Anda.
Untuk menyambungkannya ke Smart TV, Anda perlu memilih dan menyalakan fitur ‘Smart View’ pada HP Anda. Lalu Anda juga harus menyalakan fitur yang sama pada Smart TV Anda. Setelah HP dan TV Anda terhubung maka Anda bisa mulai melihat layar HP Anda dari layar TV Anda. Lalu untuk menayangkannya pada proyektor, Anda tinggal menghubungkan kabel HDMI pada proyektor dan pada Smart TV Anda.
Untuk menyambungkannya ke laptop, Anda dapat melakukan hal yang sama seperti menyambungkan TV Anda dengan HP. Nyalakan fitur Wi-di (Wireless Display) pada Laptop dan HP Anda. Setelah keduanya terhubung, maka Anda bisa mulai menghubungkan proyektor dan Laptop Anda dengan kabel HDMI.
Jika semua perangkat sudah terpasang sesuai tempatnya, Anda tinggal memilih film apa yang ingin Anda tonton. Lalu Anda dapat memulai menikmati sensasi bioskop dari rumah Anda.
3. Gunakan Fitur Wireless Display
Wireless Display berfungsi sebagai penghubung antara HP Anda dengan perangkat lain yang ingin Anda hubungkan. Fitur ini dapat langsung menghubungkan satu perangkat dengan perangkat lain secara langsung tanpa menggunakan kabel. Seperti namanya ‘wireless display’, cara kerjanya adalah dengan menyambungkan perangkat yang satu dengan yang lain seperti menghubungkan HP Anda dengan WiFi atau Bluetooth.
Sama seperti menghubungkan HP Anda dengan Smart TV dan Laptop, menghubungkan HP Anda dengan proyektor juga dilakukan dengan cara yang sama. Anda tinggal menyalakan fitur ‘Smart View’ pada HP Anda dan pada tampilan layar proyektor. Setelah terhubung maka Anda langsung dapat mulai menonton film kesukaan Anda.
4. Gunakan Kabel USB Type C
Selain menggunakan kabel HDMI dan wireless, menghubungkan smartphone ke proyektor dapat dilakukan menggunakan kabel USB Type C. Penggunaan kabel USB Type C ini memungkinkan penyambungan antara smartphone dan proyektor tanpa memerlukan alat bantu tambahan seperti converter. Anda hanya perlu menghubungkan kabel USB Type C dari ponsel ke port USB type C pada proyektor, dan dengan langkah tersebut, tampilan layar ponsel dapat ditampilkan di layar proyeksi yang ada.
Jika Anda tidak memiliki proyektor untuk digunakan, Anda dapat menyewa proyektor di Indorental. Indorental menyediakan jasa sewa proyektor Jakarta yang dapat Anda sewa per hari, minggu dan bulan dengan mudah. Tipe dan harganya pun beragam serta dapat disesuaikan dengan kantong Anda. Kapan pun dan di mana pun Anda berada, Indorental dapat mengirimkannya langsung saat Anda sudah melakukan konfirmasi dengan tim kami.
5. Gunakan Adaptor Lightning to Digital AV
Adaptor lightning to digital AV adalah kabel yang umum digunakan untuk menghubungkan perangkat iOS seperti iPhone ke proyektor. Kabel ini memiliki port pengisian daya untuk iPhone di satu sisi, dan port HDMI serta lightning charging di sisi lainnya. Untuk menghubungkan iPhone ke proyektor, diperlukan adaptor lightning to digital AV tambahan.
Cara menghubungkan iPhone ke proyektor menggunakan adaptor ini cukup mudah. Pertama, sambungkan kabel HDMI ke proyektor dan nyalakan proyektor. Kemudian, sambungkan adaptor lightning to digital AV ke iPhone. Setelah itu, buka menu “Pencerminan Layar” di iPhone dan pastikan tombolnya menyala. Terakhir, atur input proyektor ke HDMI menggunakan remote atau control panel proyektor.
Segera kunjungi website Indorental untuk informasi lebih lanjut. Jika Anda tetap bingung dalam menggunakannya saat Anda sudah menyewa proyektor, Anda tidak perlu khawatir. Tim kami akan dengan senang hati membantu Anda menjelaskan kembali cara menyambungkan HP ke proyektor agar jadwal menonton film Anda tidak terganggu.
Baca Juga: Mari Kita Memahami Cara Kerja Proyektor