3 Cara Mengembalikan File yang Terhapus Dari Recycle Bin dengan Mudah
Sebagai seseorang yang sering menggunakan komputer atau laptop saat bekerja, Anda harus mengetahui cara mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin. Sering sekali secara tidak sengaja kita menghapus file yang sebenarnya masih kita butuhkan, untungnya file tersebut biasanya masih bisa kita dapatkan kembali dari Recycle Bin.
Kehilangan file penting seperti foto, video, atau bahkan berkas pekerjaan memang sering membuat kita panik. Untuk menangani kepanikan tersebut, sebaiknya Anda segera cek Recycle Bin dari komputer atau laptop Anda jika merasa ada file yang hilang. Kemungkinan besar file tersebut masih ada di sana.
Selama file yang terhapus masih ada di Recycle Bin, ada beberapa cara yang dapat Anda gunakan untuk mengembalikan file tersebut ke tempatnya yang semula. Penasaran bagaimana caranya? Yuk cek penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Daftar Isi
Bagaimana Cara Mengembalikan File yang Terhapus Dari Recycle Bin?
Berikut ini adalah beberapa cara mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin yang dapat Anda lakukan:
1. Langsung dari Sistem Operasi
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Anda tidak perlu panik ketika merasa kehilangan file yang penting karena kemungkinan file tersebut masih ada di Recycle Bin. Untuk mengakses Recycle Bin, umumnya Anda dapat menemukannya di menu desktop komputer atau laptop Anda.
Baca Juga: Cara Mengembalikan File Yang Terhapus Di Laptop
Setelah menemukan ikon Recycle Bin, Anda dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengembalikan file yang terhapus tersebut:
- Klik kanan ikon Recycle Bin untuk membukanya.
- Setelah terbuka, klik kanan pada nama file yang ingin Anda kembalikan dan pilih restore.
- Anda dapat memilih lebih dari satu file secara sekaligus, gunakan kombinasi tombol ctrl di keyboard + klik kiri pada setiap nama file yang ingin dikembalikan. Setelah itu klik kanan dan pilih restore.
Mudah kan? Nah, jika Anda tidak dapat menemukan ikon Recycle Bin pada menu desktop, Anda dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memunculkannya:
- Tekan tombol Windows di keyboard atau klik menu Start di desktop Anda.
- Masuk ke menu Settings.
- Di dalam menu Settings, pilih sub menu Personalization, lalu pilih Themes.
- Jika sudah masuk ke Themes, cari menu Desktop icon settings. Biasanya ada di sebelah kanan layar Anda.
- Selanjutnya centang checkbox Recycle Bin dan klik OK. Jika sudah, ikon Recycle Bin seharusnya sudah muncul di menu desktop komputer atau laptop Anda.
Perlu diketahui bahwa file yang dihapus dari penyimpanan bisa saja terhapus dari Recycle Bin juga. Untuk menghindari hal tersebut, klik kanan pada ikon Recycle Bin dan pilih menu Properties. Selanjutnya, centang checkbox Display delete confirmation dialog agar komputer atau laptop Anda selalu menanyakan konfirmasi dari Anda ketika akan menghapus file dari Recycle Bin.
2. Menggunakan Command Prompt (CMD)
Jika Anda tidak dapat menemukan file atau folder di dalam Recycle Bin, ada kemungkinan bahwa file atau folder tersebut sudah terhapus sepenuhnya dari komputer atau laptop Anda. Namun tenang saja, masih ada cara lain untuk mengembalikan file atau folder tersebut, yaitu dengan menggunakan Command Prompt.
Command Prompt, atau yang lebih dikenal dengan CMD, merupakan baris penerjemah perintah dari Windows. Anda dapat mengakses apapun di komputer atau laptop Anda menggunakan fitur ini, termasuk mengakses file yang tidak sengaja terhapus.
Baca Juga: 3 Cara Mengembalikan File Word yang Belum Tersimpan dengan Mudah
Untuk mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin menggunakan Command Prompt, Anda dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Buka Command Prompt.
- Anda mengaksesnya di search bar menu Windows dan ketik “cmd”, atau
- Tekan kombinasi tombol Windows + R di keyboard Anda dan ketik “cmd”.
- Klik kanan pada Command Prompt dan pilih Run as administrator.
- Jika Command Prompt sudah terbuka, ketik “chkdsk X: /f”
- Ganti huruf “X” di atas dengan nama drive di mana file atau folder yang terhapus tadi tersimpan. Contoh: C atau D.
- Selanjutnya, ketik “ATTRIB -H -R -S /S /D X:*.*” pada Command Prompt.
- Seperti sebelumnya, ganti “X” dengan nama drive di mana file atau folder yang terhapus tadi tersimpan.
- Proses recovery atau pengembalian file akan berlangsung setelahnya.
Perlu diingat, selama proses pengembalian file berlangsung, Anda dilarang untuk menyimpan, menghapus, atau memindahkan file apa pun yang ada di dalam komputer atau laptop Anda. Hal ini dilakukan untuk menghindari menimpa atau overwrite file-file yang sedang dikembalikan dengan file-file yang ada.
3. Menggunakan File History (Windows 10)
Cara selanjutnya yang dapat Anda gunakan untuk mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin adalah dengan menggunakan fitur File History. Namun, fitur tersebut hanya ada di sistem operasi Windows 10 ke atas.
Baca Juga: 6 Cara Mengembalikan File yang Corrupt
Untuk melakukan cara ini, syaratnya adalah Anda harus sudah melakukan back up file terlebih dahulu. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mengembalikan mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin adalah dengan menggunakan fitur File History:
- Buka menu Settings dan pilih Update & Security.
- Selanjutnya, buka menu Backup dan pilih Add a drive.
- Setelah pilihan Add a drive terbuka, Anda akan melihat daftar partisi hard drive dan penyimpanan eksternal lainnya yang bisa digunakan untuk menyimpan back up. Pilih salah satu.
- Perlu diingat bahwa Anda tidak bisa meletakkan back up di dalam partisi yang sama. Jika komputer atau laptop Anda hanya memiliki satu partisi, gunakanlah hard drive eksternal.
- Apabila Anda ingin back up dilakukan secara berkala, nyalakan opsi Automatically backup my files. Anda dapat mengatur interval back up, direktori yang ingin di-back up, dan durasi penyimpanannya dengan klik pilihan More options yang ada di bawah opsi tadi.
- Untuk mengembalikan file atau folder yang tidak sengaja terhapus, Anda hanya tinggal klik tombol Restore berwarna hijau yang ada di bagian bawah window.
Sebenarnya cara ini dilakukan untuk mencegah file-file penting agar tidak hilang karena tidak sengaja terhapus.
Jika Anda sedang mencari tempat untuk sewa laptop Jakarta, Anda dapat melakukannya di IndoRental. Semoga penjelasan mengenai cara mengembalikan file yang terhapus dari Recycle Bin ini dapat membantu Anda, ya!