Mengenal Cara Balik Layar Laptop Windows dengan Mudah

Mengenal Cara Balik Layar Laptop Windows dengan Mudah

cara balik layar laptop
Teknologi

Sebagian besar dari Anda mungkin ada yang belum mengetahui trik atau cara balik layar laptop. Memangnya, layar laptop dapat dibalik atau diputar seperti fitur yang ada pada smartphone atau tablet?

Posisi layar laptop dapat diubah-ubah mulai dari posisi normal, diputar ke samping kiri atau kanan, bahkan dibalik 180o. Biasanya, orang-orang yang bekerja di bidang visual desain sering memanfaatkan hal ini ketika sedang mengerjakan sebuah proyek.

Melalui artikel ini, IndoRental akan menjelaskan kepada Anda mengenai berbagai cara yang dapat dilakukan untuk membalik layar laptop. Anda dapat menggunakan cara yang paling mudah yaitu dengan menggunakan shortcut atau melakukan beberapa pengaturan sesuai dengan kebutuhan.

Apa Tujuan Balik Layar Laptop?

Adanya fitur untuk membalik atau memutar layar pada sistem operasi komputer atau laptop memiliki tujuan khusus. Umumnya, tujuan tersebut mencakup tiga aspek berikut.

1. Melihat Gambar dari Sisi Pandang Lain

Banyak gambar yang dapat dilihat dari berbagai perspektif, memberikan arti yang berbeda tergantung sudut pandangnya. Gambar-gambar ini diciptakan dengan tujuan menyampaikan bahwa sudut pandang yang berbeda dapat menghasilkan makna yang berbeda.

2. Mengetahui Pergerakan Perbedaan Kursor

Ketika layar komputer atau laptop diputar, arah pergerakan kursor mouse akan berubah sebaliknya. Misalnya, jika layar diputar, gerakan mouse ke kanan akan membuat kursor bergerak ke kiri, begitu pula sebaliknya untuk arah gerakan ke atas dan ke bawah.

Bagaimana Cara Balik Layar Laptop?

Berikut ini, ada 5 cara untuk membalik layar laptop yang dapat Anda coba lakukan, yaitu:

1 . Menggunakan Tombol Shortcut

Cara pertama dan yang paling mudah untuk membalik layar laptop adalah dengan menggunakan tombol shortcut. Perlu diperhatikan, cara ini hanya berlaku bagi laptop yang menggunakan graphic card Intel.

Untuk mengubah tampilan posisi layar laptop, Anda dapat mengikuti daftar shortcut berikut ini:

  • Ctrl+Alt+↓ : Membalikkan tampilan layar 180o
  • Ctrl+Alt+→ : Memutar tampilan layar ke arah kanan 90o
  • Ctrl+Alt+← : Memutar tampilan layar ke arah kiri 90o
  • Ctrl+Alt+↑ : Mengembalikkan layar ke posisi normal (standard)

Baca Juga: Cara Setting Tampilan Layar Proyektor yang Mudah

2 . Melakukan Pengaturan pada Display Setting

Anda dapat membalikkan tampilan layar dengan mudah dengan melakukan pengaturan pada bagian display setting. Untuk masuk ke bagian tersebut, Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Klik kanan pada layar desktop
  • Pilih Display Setting
  • Masuk ke bagian Orientation
  • Pilih mode yang ingin Anda pilih (tersedia 4 pilihan)
  • Posisi layar akan berubah secara otomatis

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi Layar Laptop Bergerak Sendiri?

3 . Mengubah Tampilan Layar Melalui Intel Graphic Option

Khusus laptop yang menggunakan graphic card Intel, Anda dapat langsung mengubah tampilan layar melalui Intel Graphic Option. Caranya sangat mudah sekali, Anda hanya perlu klik kanan pada halaman utama (desktop), lalu pilih Graphic Options, kemudian masuk ke bagian Rotation dan pilih rotasi layar yang diinginkan.

4 . Mengubah Tampilan Layar Melalui Nvidia Control Panel

Selanjutnya untuk pengguna graphic card Nvidia, Anda bisa masuk ke Nvidia Control Panel untuk mengubah tampilan layar. Untuk masuk ke sana, silakan klik kanan pada layar utama (desktop) lalu pilih Nvidia Control Panel.

Di dalam Nvidia Control Panel, Anda akan melihat berbagai pilihan pengaturan layar yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan. Pilih Rotate Display untuk membalikkan layar laptop Anda.

Baca Juga: Memahami 3 Cara Mengganti Wallpaper Laptop dengan Mudah

5 . Mengubah Tampilan Layar Melalui AMD Catalyst

Cara terakhir yang dapat dilakukan untuk mengubah tampilan layar bagi para pengguna kartu grafis (graphic card) AMD adalah dengan melalui AMD Catalyst Control System. Caranya pun hampir mirip dengan mengubah tampilan layar pada laptop yang menggunakan graphic card Intel dan Nvidia.

Pertama-tama, klik kanan pada desktop Anda lalu pilih Common Display Tasks. Selanjutnya, pilih Rotate Desktop sesuai dengan opsi yang tersedia. Tampilan layar Anda akan berubah secara otomatis sesuai dengan pilihan rotasi yang dipilih.

Cara untuk membalikkan layar laptop di atas sangatlah mudah, bukan? Kami juga memberikan cara untuk membalik layar laptop sesuai dengan graphic card yang biasa terpasang pada OS Windows.

Sekian informasi yang dapat kami sampaikan. Silakan hubungi IndoRental apabila Anda membutuhkan jasa sewa laptop Bandung dan jangan lupa untuk mencoba kelima cara balik layar laptop di atas melalui laptop yang telah disewa melalui kami.