Kelebihan Dan Kekurangan Processor Intel Xeon

Intel merupakan salah satu brand processor paling laris yang banyak digunakan pada komputer atau laptop saat ini. Apabila biasanya menemukan series Intel Core, Anda mungkin perlu mengetahui mengenai series lain yaitu Intel Xeon. Terkenal memiliki daya tahan lama dan cocok untuk perusahaan, yuk ketahui lebih lanjut mengenai kelebihan dan kekurangan Intel Xeon.
Intel Xeon sendiri merupakan salah satu processor Intel yang dirilis pada pertengahan 2001. Series ini merupakan transformasi dari processor pendahulunya yaitu Pentium. Dibandingkan dengan series Core, Intel Xeon memang kurang populer dan jarang diminati untuk aktivitas sehari-hari.
Bagi Anda yang membutuhkan kinerja server untuk perusahaan, mungkin mengetahui lebih lanjut mengenai Intel Xeon dapat membantu Anda menentukan processor yang tepat untuk kerja profesional.
Daftar Isi
Apa Saja Kelebihan Processor Intel Xeon?
Sebuah perusahaan biasanya memerlukan kinerja komputer selama 24 jam nonstop atau server yang kuat untuk mendukung kinerja. Nah, processor Intel Xeon ini menjadi salah satu andalan untuk komputer perusahaan. Yuk simak beberapa kelebihan processor Intel Xeon yang mungkin cocok untuk memenuhi kebutuhan Anda.
1. Jalankan Aplikasi Berat Dalam Waktu Lama
Processor Intel Xeon dilengkapi dengan L3 Cache yaitu memori antara processor dan RAM. Komponen ini mendukung processor untuk bekerja lebih optimal dengan mempercepat beberapa aplikasi tertentu. Hal ini yang membuat Intel Xeon mampu menjalankan berbagai aplikasi berat, bahkan untuk durasi yang lama sekalipun.
2. Otomatis Perbaiki Kerusakan Sistem
Tidak hanya L3 Cache, kelebihan processor Intel seri Xeon juga didukung dengan adanya Error Checking and Correction (ECC) RAM. Komponen ini memungkinkan processor Intel Xeon untuk menstabilkan sistem komputer dan memperbaiki kerusakan. ECC RAM bahkan mampu mendeteksi kerusakan dan memperbaikinya sebelum benar-benar terjadi. Hal ini tentunya sangat membantu Anda untuk meminimalisir terjadinya crash dan data corrupt.
3. Mendukung Quad Channels
Mengapa Intel Xeon dapat bekerja lebih cepat? Salah satunya karena Intel Xeon didukung oleh quad channels yang membuat performanya jauh lebih cepat dibandingkan dengan series lainnya. Quad channels sendiri mengoptimalkan kinerja processor untuk menciptakan performa komputer yang stabil dan cepat.
4. Daya Tahan Lama
Performa stabil dan cepat, tapi mudah rusak dan gonta-ganti? Tenang, processor Intel Xeon dikenal sebagai salah satu processor yang memiliki daya tahan lama. Cocok digunakan untuk komputer server, Intel Xeon mampu bertahan selama bertahun-tahun meskipun harus menjalankan aplikasi berat dengan waktu yang lama.
5. Fitur Hyperthreading dengan Harga yang Lebih Terjangkau
Segala keunggulan yang dimiliki oleh Xeon harus ditebus dengan harga yang relatif lebih tinggi dibandingkan dengan Core i7 atau i5. Namun, hal ini tidak berlaku untuk fitur Hyperthreading-nya. Semua seri Xeon dilengkapi dengan fitur Hyperthreading, sementara processor i5 tidak. Jika Anda menggunakan aplikasi yang memerlukan spesifikasi seperti itu, maka Xeon bisa jadi lebih ekonomis.
6. Jumlah Inti yang Lebih Banyak
Jika Anda perlu menjalankan aplikasi yang memerlukan sebanyak mungkin core, maka Xeon adalah pilihan yang tepat. Processor Xeon v3 memiliki 12 core, yang berarti dengan menggunakan Hyperthreading, Anda akan memiliki total 24 core. Sementara pada processor intel Core i7, Anda hanya akan mendapatkan 8 core.
Baca Juga: Kenali 8 Jenis-Jenis Processor Intel Dan Fungsinya
7. Kemampuan Skalabilitas yang Tinggi
Processor Intel Xeon dirancang untuk skalabilitas yang tinggi, artinya dapat digunakan pada konfigurasi multi-CPU, memungkinkan peningkatan kinerja dengan menambahkan lebih banyak prosesor. Ini sangat bermanfaat untuk server atau sistem yang membutuhkan daya komputasi tinggi secara bersamaan.
8. Dukungan untuk Virtualisasi
Intel Xeon memiliki fitur virtualisasi yang lebih baik dibandingkan dengan banyak prosesor lainnya. Dengan teknologi Intel VT-x dan VT-d, Xeon memungkinkan pengguna untuk menjalankan beberapa mesin virtual secara efisien, menjadikannya pilihan ideal untuk aplikasi yang membutuhkan lingkungan virtual atau cloud computi
9. Keandalan untuk Lingkungan Enterprise
Prosesor Intel Xeon dirancang khusus untuk lingkungan enterprise yang membutuhkan keandalan tinggi. Dengan fitur-fitur seperti ECC RAM dan kemampuan untuk menangani beban kerja intensif, Xeon sangat cocok untuk aplikasi kritis, seperti database besar dan server web, yang memerlukan waktu operasi 24/7 tanpa gangguan.
Apa Saja Kekurangan Processor Intel Xeon?
Meskipun memiliki beberapa kelebihan dari segi performa dan daya tahan, tetapi processor Intel Xeon juga memiliki kekurangan yang cukup mengganggu. Seiring dengan kualitas yang ditawarkan pastinya Intel Xeon memiliki harga lebih mahal. Berikut ini merupakan beberapa kekurangan processor Intel Xeon yang perlu Anda pertimbangkan.
1. Harga Mahal
Target pasar dari processor Intel Xeon sendiri merupakan kalangan midrange dan high end yang memerlukan kebutuhan performa komputer tinggi. Hal ini yang membuat harga Intel Xeon lebih mahal dibandingkan dengan series processor Intel lainnya. Meskipun, harga yang dibayar memang sebanding dengan performa yang ditawarkan.
2. Pembelian GPU Terpisah
Salah satu kekurangan yang cukup mengganggu adalah processor Intel Xeon tidak terintegrasi langsung dengan GPU. Apabila ingin menggunakan Intel Xeon, maka Anda perlu mengeluarkan budget lebih lagi untuk membeli GPU. Dapat dikatakan bahwa penggunaan Intel Xeon tidak sepraktis series Intel lainnya, yang biasanya sudah menyatu dengan GPU.
3. Unlock Multiplier
Intel Xeon merupakan processor yang seluruh komponennya bersifat unlock multiplier. Apabila Anda ingin melakukan overclock guna memaksimalkan kinerja komputer, Intel Xeon membutuhkan BCIK. Sehingga lagi-lagi, penggunaan Intel Xeon memerlukan beberapa tambahan komponen atau konfigurasi yang cukup rumit.
Baca Juga: Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Laptop HP
Apa Saja Perbedaan Processor Intel Core Dan Intel Xeon?
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi 12 Pro yang Harus Diketahui!
Apa Saja Perbedaan Prosesor Intel Xeon dan Intel Core i7?
Prosesor Intel Xeon dan prosesor Intel Core i7 dirancang untuk kebutuhan berbeda. Prosesor Intel Xeon unggul dalam kapasitas L3 cache yang besar, dukungan ECC RAM untuk mendeteksi dan memperbaiki error, kemampuan quad-channel RAM, jumlah core yang lebih banyak (hingga 14 core), serta daya tahan tinggi untuk penggunaan server. Sebaliknya, Core i7 menawarkan potensi overclock untuk peningkatan performa, efisiensi harga dibanding kinerja, dan hampir selalu dilengkapi grafis terintegrasi, membuatnya lebih praktis untuk penggunaan pribadi. Xeon memerlukan GPU tambahan karena tidak memiliki grafis bawaan.
Itulah tadi informasi mengenai kelebihan dan kekurangan processor Intel Xeon yang perlu Anda ketahui. Jika Anda membutuhkan processor untuk keperluan server maupun komputer perusahaan yang bekerja 24 jam nonstop, maka Intel Xeon akan sangat cocok untuk digunakan. Apabila hanya membutuhkan untuk aktivitas ringan sehari-hari, maka Intel Core sudah cukup. Sebelum memutuskan untuk menggunakan processor Intel Xeon maupun Intel Core, pastikan Anda telah mengetahui kebutuhan dan budget terlebih dahulu.
Anda membutuhkan perangkat teknologi untuk mendukung aktivitas di kantor? Jasa sewa perangkat teknologi dapat menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Yuk kunjungi Indorental sekarang juga, dapatkan informasi penyewaan perangkat teknologi kualitas terbaik untuk Anda.