Pahami 5 Cara Mengatasi TouchscreenError pada Xiaomi 

Pahami 5 Cara Mengatasi TouchscreenError pada Xiaomi 

cara mengatasi touchscreen error pada xiaomi
Tips dan Trik

Bagi Anda pengguna beberapa merk Handphone (Hp), layar yang tiba tiba bermasalah tentu menjadi salah satu ketidaknyamanan yang sering dirasakan. Jika saat ini, Anda menggunakan merk hp Xiaomi, Anda mungkin pernah mengalami error pada touchscreen anda. Namun, tenang saja, ada banyak cara mengatasi touchscreen error pada Xiaomi Anda. 

Merek Hp Xiaomi telah menjadi salah satu merk favorit banyak orang karena harganya yang terjangkau dengan spesifikasi yang canggih. Fitur-fitur yang disediakan juga bervariasi dan tentunya sangat memudahkan penggunanya. Salah satu fitur yang sangat dibutuhkan adalah layar sentuh atau touchscreen yang responsif. Namun, seperti perangkat elektronik lainnya, fitur layar sentuh pada Xiaomi juga dapat mengalami masalah. 

Kendala ini nyatanya banyak dirasakan oleh masyarakat pengguna Xiaomi ketika layar sentuh Hp bergerak tanpa disentuh. Persoalan touchscreen Hp yang error ini sering disebut dengan ghost touch. Persoalan ini tentunya tidak terjadi tanpa alasan, Anda dapat menemukan beberapa alasan mengapa Hp Xiaomi Anda mengalami error. 

5 Penyebab Touchscreen Error pada HP Xiaomi

Mengingat touchscreen merupakan perangkat hardware HP yang sangat penting. Tentu perlu untuk memahami apa penyebab dari error yang ada sehingga penanganan yang dilakukan sesuai dan tidak menimbulkan kerusakan lainnya. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui penyebab error pada layar Hp Xiaomi anda.

1. Kerusakan Fisik

Salah satu penyebab paling umum dari touchscreen yang error adalah kerusakan pada fisik Hp. Touchscreen yang retak atau rusak dapat mengganggu respon layar. Ketika layar tidak dapat merespon dengan baik, maka Hp akan kehilangan kendali sehingga menjadi susah untuk disentuh atau bahkan bergerak sendiri. 

Kerusakan fisik ini juga bisa terjadi ketika pelindung layar atau aksesori lain tidak cocok dengan perangkat. Ketidakcocokan ini tentunya akan mempengaruhi sensitivitas layar sentuh Hp Xiaomi Anda. 

Baca Juga: 4 Cara Mengatasi HP Mencet-Mencet Sendiri dan Penyebabnya

2. Kotoran dan Debu

Selain kerusakan fisik, debu, kotoran, hingga residu dari sidik jari yang terus menumpuk di atas touchscreen akan mengganggu sensitivitasnya. Tumpukan kotoran ini dapat menghalangi sentuhan jari, sehingga akan lebih sulit dideteksi oleh layar. Hal ini akan membuat layar terasa lambat dan tidak responsif. 

Tidak hanya itu, ketika kotoran atau debu menumpuk pada layar Hp Xiaomi Anda, layar bisa menganggap itu sebagai sentuhan. Layar Hp kemudian akan melakukan aksi yang tidak diinginkan, seperti mengguliar atau menekan aplikasi tanpa perintah Anda. 

3. Bug Perangkat Lunak 

Penyebab lain dari gangguan touchscreen adalah kerusakan sistem pada perangkat lunak Hp Xiaomi. Kerusakan sistem perangkat lunak akan mempengaruhi fungsi kerja touchscreen Beberapa bug perangkat lunak dapat menyebabkan deteksi sentuhan menjadi tidak akurat. Misalnya, perangkat bisa saja salah mengenali lokasi sentuhan pengguna, seperti ketika navigasi atau mengetik. 

Bug perangkat lunak juga menjadikan touchscreen pada Hp Xiaomi anda melakukan aksi yang tidak diinginkan, seperti membuka dan menutup aplikasi secara otomatis hingga tindakan lainnya yang tidak diinginkan. Selain itu, permasalahan ini juga akan menyebabkan perangkat lunak berjalan lebih lambat dari seharusnya. 

4. Kekurangan Memori 

Hp Xiaomi juga sering mengalami kekurangan memori yang akan berdampak pada gangguan touchscreen. Sama seperti bug perangkat lunak, kekurangan memori akan berdampak pada respon touchscreen. Aplikasi atau penyimpanan yang berlebih akan menyebabkan ketidakstabilan sistem secara keseluruhan. Pada akhirnya, bukan hanya memori Anda yang bermasalah, keseluruhan Hp akan turut bermasalah dan mempengaruhi aktivitas. 

5. Masalah Koneksi Kabel Fleksibel 

Salah satu penyebab umum dari gangguan touchscreen Hp Xiaomi adalah masalah koneksi kabel fleksibel pada Hp. Kabel fleksibel merupakan kabel dengan lapisan tipis dari bahan isolator yang lembut, biasanya kabel ini menghubungkan touchscreen dengan motherboard sehingga memungkinkan Hp untuk mendeteksi sentuhan. 

Ketika terjadi masalah pada kabel fleksibel, seperti kerusakan atau dislokasi, layar Hp Anda akan bergaris atau berkedip. Garis-garis dan layar Hp yang tidak terkontrol ini tentunya akan mengganggu sensitivitas touchscreen dan penglihatan. Akibatnya touchscreen Hp anda tidak akan merespon sentuhan yang ada. 

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Fast Charging Samsung Tidak Berfungsi

5 Cara Mengatasi Touchscreen Error pada Hp Xiaomi 

Peran Hp yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari tentunya tidak bisa di sepelekan. Ketika Hp Xiaomi Anda mengalami error pada touchscreen, tentunya penyelesaian harus dilakukan secara cepat sehingga Hp akan dapat digunakan kembali. Lalu, bagaimana cara mengatasi touchscreen error pada Xiaomi? 

1. Melakukan Pengaturan Ulang

Cara mengatasi touchscreen error pada Xiaomi yang paling umum dilakukan adalah dengan pengaturan ulang Hp. Cara ini sudah sangat umum dilakukan apabila Hp mengalami kerusakan ringan. Cukup matikan Hp dan hidupkan kembali setelah beberapa menit. Biasanya hal ini dilakukan ketika Hp sudah terlalu panas. Saat Hp dalam kondisi panas, touchscreen cenderung akan mengalami error. 

Selain itu, pembaharuan pada aplikasi juga akan mengurangi bug pada Hp. Pastikan Hp Xiaomi anda menjalankan versi perangkat lunak terbaru. Perangkat lunak yang terbaru biasanya akan mencakup perbaikan bug pada versi sebelumnya. 

2. Membersihkan dan Menggunakan Pelindung Layar 

Sebagai pengguna Hp, pembersihan layar Hp haruslah dilakukan secara berkala. Bersihkan layar Hp dengan kain lembut untuk menghilangkan kotoran, debu, atau sidik jari yang menempel pada layar. Anda juga harus memperhatikan cairan pembersih yang digunakan, pastikan itu tidak akan merusak lapisan layar. 

Pastikan juga untuk memasang pelindung layar karena ini akan membantu Anda menjaga layar dari kotoran dan debu. Tidak hanya pada layar, lindungi juga Hp Xiaomi anda dengan menggunakan sarung pelindung sehingga mencegah Hp mengalami kerusakan ketika terjatuh. 

3. Mengganti Kabel Fleksibel

Untuk mengatasi masalah yang disebabkan oleh masalah koneksi kabel fleksibel, lebih diperlukan perbaikan fisik yang memadai. Sebaiknya kabel fleksibel dilepas dan dipasang kembali dengan hati-hati. Ada juga beberapa kasus dimana kabel fleksibel mengalami kerusakan serius sehingga sebaiknya diganti dengan yang baru. 

Dalam kasus ini, biasanya diperlukan keahlian teknis dan pengetahuan yang baik tentang Hp Xiaomi sehingga mendapatkan perbaikan yang sesuai. Jika Anda tidak yakin, sebaiknya permasalahan ini dikonsultasikan dengan teknisi profesional atau kantor layanan resmi Xiaomi. 

4. Aktifkan Menu Safe Mode 

Mengaktifkan menu safe mode juga menjadi salah satu cara mengatasi touchscreen error pada Xiaomi. Ketika Anda mengaktifkan menu safe mode, aplikasi bawaan akan menjadi aktif secara otomatis sehingga Hp Xiaomi Anda akan menjadi lebih ringan dan mudah digunakan. Untuk mengaktifkan fitur safe mode, Anda bisa menekan tombol Power selama beberapa detik. Secara otomatis, akan muncul menu Reboot to Face Mode. Anda hanya perlu mengklik Ok dan akan langsung dialihkan pada menu Safe Mode. 

Baca Juga: HP Mendadak Bootloop? Ini 4 Cara Mengatasi HP Bootloop dan Penyebabnya!

5. Lakukan Kalibrasi Layar pada HP Xiaomi 

Hp Xiaomi yang digunakan dalam waktu lama akan menyebabkan Hp menjadi panas dan touchscreen mengalami error. Salah satu cara untuk mengatasi touchscreen yang error pada Xiaomi adalah dengan melakukan kalibrasi layar. Anda hanya perlu masuk pada menu Pengaturan, kemudian menekan display, lalu kalibrasi. 

Kalibrasi akan menjadikan layar Hp Xiaomi Anda menjadi putih seketika. Namun, tidak perlu khawatir, karena hal ini menunjukan bahwa kalibrasi Hp sedang berjalan. Selanjutnya Anda hanya perlu mengikuti perintah yang muncul hingga proses kalibrasi layar selesai. 

Masalah touchscreen pada perangkat Xiaomi bisa menjadi pengalaman yang sangat mengganggu pastinya, tetapi dengan cara mengatasi yang tepat, akan sangat mudah untuk mengatasinya. Mulai dari membersihkan layar hingga mengatur ulang perangkat. Ada banyak cara mengatasi touchscreen error pada Xiaomi Anda. 

Ingatlah untuk selalu menjaga Hp Anda dengan baik untuk menghindari kerusakan fisik yang dapat mempengaruhi touchscreen. Perawatan yang baik dan pemakaian yang hati-hati akan sangat membantu mencegah masalah touchscreen error Xiaomi Anda di masa depan. 

Anda ingin memiliki perangkat dengan kualitas terbaik tanpa harus mengeluarkan biaya besar? Indorental menawarkan berbagai pilihan perangkat Xiaomi dan android lainnya untuk memenuhi kebutuhan Anda. 

Dengan persyaratan mudah, Anda dapat menikmati teknologi terbaik tanpa gangguan.  Temukan solusi sewa Handphone android berkualitas di Indorental.