Cara Membersihkan Lensa Proyektor dengan Tepat

Cara Membersihkan Lensa Proyektor dengan Tepat

cara membersihkan lensa proyektor
Tips dan Trik

Bagaimana cara membersihkan lensa proyektor? Dengan banyaknya kegunaan proyektor untuk berbagai aktivitas perkantoran serta bisnis, seperti presentasi hingga menonton video, Anda harus menjaga kebersihan seluruh bagian proyektor. Khususnya lensa proyektor itu sendiri.

Sayangnya, banyak orang yang tidak mau secara sadar untuk membersihkan lensa proyektor secara berkala. Akhirnya apa yang terjadi? Tampilan proyektor menjadi tidak jernih lagi hingga mengganggu jalannya penggunaan perangkat teknologi tersebut. Apalagi jika Anda menggunakan proyektor untuk pameran dan presentasi. Jika lensa proyektor sudah kotor, pasti tampilannya tidak enak dipandang.

Oleh karena itu, berikut cara membersihkan lensa proyektor dengan tepat agar Anda bisa mendapatkan tampilan terbaik. Berikut penjelasannya.

Cara Membersihkan Lensa Proyektor dengan Kain

Cara pertama untuk membersihkan lensa proyektor adalah siapkan kain pembersih yang tepat. Ya, Anda jangan sampai menggunakan kain yang tidak layak untuk membersihkan lensa, seperti kain dengan tekstur kasar atau malah sudah kotor.

Sebaiknya gunakan kain pembersih yang halus atau memang khusus pembersih kaca. Perlu diketahui bahwa sifat permukaan lensa termasuk sensitif dengan kain atau benda lain yang kasar. Jika Anda menggunakan kain dengan permukaan kasar, alih-alih membersihkan lensa, malah bisa menimbulkan goresan di bagian permukaan. Jadi, miliki kain pembersih kaca agar hasil yang diberikan lebih maksimal.

Basahi Kain Pembersih dengan Air

Cara selanjutnya agar lensa proyektor kembali bersih adalah jangan hanya menggunakan kain pembersih kaca saja. Anda harus membasahi kain dengan air bersih agar mampu mengangkat kotoran dengan lebih maksimal.

Ingat, air yang digunakan harus bersih agar tidak mengandung kotoran lainnya. Jika ingin mendapatkan hasil maksimal, jangan lupa untuk membersihkan casing proyektor juga. Kalau Anda sudah membersihkan lensa proyektor dan casing dengan kain pembersih kaca yang basah, sebaiknya jangan didiamkan hingga kering. Anda harus langsung membersihkan kedua bagian tersebut dengan kain lembut yang kering. Proses pengeringan menjadi lebih cepat dan tidak merusak bagian lain juga. Setelah melakukan perawatan pada proyektor, mungkin hal lain yang perlu anda ketahui adalah cara menyambungkan laptop ke proyektor.

Jangan Menggunakan Cairan yang Bersifat Merusak Lensa

Ya, Anda disarankan untuk tidak menggunakan cairan yang bersifat merusak lensa. Cairan tersebut ada tiner, bensin, alkohol, kain dengan cairan kimia, insektisida, bahan pembasmi, dan anti matahari. Dari setiap cairan tersebut memang sudah terlihat jelas bahwa sangat tidak cocok untuk digunakan pada lensa.

Selain itu, jika memang Anda sedang menggunakan cairan di atas untuk keperluan namun sambil ingin membersihkan proyektor, jangan memegang perangkat teknologi tersebut dengan bahan di atas tangan Anda. Nanti malah dapat merusak bagian casing proyektor. Tentu saja Anda tidak mau hal itu terjadi, bukan? Oleh karena itu, berhati-hatilah dalam proses pembersihan lensa proyektor.

Hindari Lensa dari Hal-Hal ini

Ada satu catatan lagi yang wajib Anda ingat dan pahami agar lensa proyektor bisa bersih secara sempurna. Anda jangan membiarkan produk proyektor ini tersentuh benda karet atau plastik untuk jangka waktu cukup lama. Mengapa begitu? Alasan utamanya adalah benda karet atau plastik bisa menimbulkan sifat merusak proyektor. Inilah yang harus Anda hindari sejak dini.

Jadi dengan informasi di atas, Anda sudah mengerti bagaimana cara membersihkan lensa proyektor dengan maksimal. Berbicara mengenai proyektor, fungsinya yang penting dalam urusan perkantoran hingga event dapat Anda penuhi dengan sewa di IndoRental. Memiliki pengalaman belasan tahun di bisnis sewa perangkat teknologi, Anda bisa mendapatkan berbagai pilihan proyektor dengan kualitas terbaik untuk digunakan secara optimal. Kebutuhan Anda dapat IndoRental penuhi sekarang juga. Dengan informasi cara membersihkan lensa proyektor, kunjungi sewa proyektor Jakarta dari IndoRental.